Siaran Sampit TV 24 Jam

Festival dan Lomba Seni Gubernur Cup 2024 di Kalimantan Tengah: Antusiasme Tinggi Namun Menuai Kekecewaan

Palangka raya SAMPITTV.COM – Festival dan Lomba Seni Gubernur Cup 2024 berlangsung meriah pada Sabtu, 2 November 2024, tepat pukul 19.00 WIB. Salah satu acara yang menarik perhatian adalah lomba fashion show Benang Bintik, kategori anak dan OPD, yang diselenggarakan di Bundaran Besar Palangkaraya.Perlombaan ini menghadirkan tiga dewan juri dari UPT Taman Budaya Provinsi Kalteng dan tiga juri perwakilan dari dinas terkait. Dengan dukungan penuh dari Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran, acara ini diharapkan bisa meningkatkan apresiasi terhadap budaya lokal.

Namun, meskipun lomba ini gratis dan menawarkan hadiah uang tunai dengan total ratusan juta rupiah, ketiadaan sertifikat penghargaan menjadi sorotan dan menuai kekecewaan dari para orangtua peserta. Salah seorang orangtua peserta, Karminten, mengungkapkan kekecewaannya terkait tidak adanya piagam penghargaan untuk anak-anak yang mengikuti lomba. Menurutnya, sertifikat merupakan bentuk apresiasi penting yang sangat berharga bagi setiap peserta, terlebih acara ini merupakan ajang yang disponsori langsung oleh Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah.

Baca juga Artikel ini :   Percepat Pekerjaan Satgas TMMD Ke 120 Kodim 1015/Sampit Dantangkan Alat Berat Tambahan.

Karminten juga mengkritik penilaian juri yang dinilainya kurang objektif. Meskipun tema lomba adalah Benang Bintik, menurut Karminten, beberapa pemenang hanya mengenakan sedikit elemen Benang Bintik dalam busana mereka. Ia menilai bahwa penilaian juri tampak hanya berdasarkan selera pribadi, bahkan mungkin ada hubungan kedekatan dengan peserta tertentu.

Baca juga Artikel ini :   Muhammad Athaya Juliansyah Raih Runner Up 3 di Festival Etnik Model Indonesia 2024, Banggakan Kalimantan Tengah

“Saya berharap di event-event besar seperti ini, juri yang dipilih benar-benar netral dan tidak memiliki keterkaitan dengan peserta. Hal ini penting agar penilaian lebih adil dan mengapresiasi talenta anak-anak yang memang sesuai dengan tema lomba,” ujar Karminten.

Meski demikian, lomba tetap berlangsung dengan semangat yang tinggi. Untuk kategori anak-anak, pemenang juara 1 diraih oleh Reisya Ramadhani, sementara untuk kategori remaja, Joice Josepine berhasil menyabet gelar juara. Selamat untuk para pemenang, dan harapannya ke depan, pelaksanaan acara serupa bisa menjadi lebih baik dalam memberikan apresiasi serta menjaga objektivitas penilaian.

Baca juga Artikel ini :   Semangat Membara Satgas TMMD Ke 120 Kodim 1015/Sampit

Selalu Semangat untuk Raih Impian!

(Ayu Budiyanto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *