Siaran Sampit TV 24 Jam

Pastikan Pilkada Serentak  Aman,Kodim 1015/Sampit Laksanakan Apel Gelar Pasukan

Kotawaringin Timur – SAMPITTV.com: Kodim 1015/Sampit melaksanakan apel gelar pasukan dan perlengkapan dalam rangka persiapan pengamanan Pilkada Serentak tahun 2024.yang bertempat di Lapangan Makodim 1015/Sampit,Rabu(04/09)

Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Komandan Kodim 1015/Sampit Letkol Inf Muhammad Tandri Subrata,S.A.P.M.Han, Pasi Ops Kodim 1015/Sampit Kapten Inf Maspur , sebagai Komandan Upacara (Danup). Apel ini diikuti oleh 131 personil Kodim beserta 5 unit mobil dan 50 unit motor trail CRF.

Baca juga Artikel ini :   Satgas TMMD Ke-120 Lakukan Pengecatan Dinding Luar Rumah Milik Warga

Dalam amanatnya, Komandan Kodim 1015/Sampit Letkol Inf Muhammad Tandri Subrata,S.A.P.M.Han menyampaikan “Pilkada ini memiliki arti yang sangat penting bagi kelanjutan estafet kepemimpinan serta pembangunan di daerah,” ujarnya.

Beliau menekankan bahwa seluruh rakyat Indonesia akan memilih pemimpin daerah mereka, baik Gubernur maupun Bupati/Walikota, yang akan membawa kesejahteraan warga dan kemajuan daerah lima tahun ke depan.

Dandim 1015/Sampit Letkol Inf Muhammad Tandri Subrata,S.A.P.M.Han juga menggaris bawahi bahwa kesuksesan penyelenggaraan Pilkada adalah tanggung jawab seluruh komponen bangsa, khususnya TNI sebagai aparat negara.

Baca juga Artikel ini :   Potret Kebersamaan, Warga Berikan Minuman untuk Satgas TMMD ke-120

“Jaminan Pilkada berjalan dengan aman, damai, dan lancar harus terimplementasi secara nyata. TNI harus tetap menjadi alat negara yang profesional, netral, serta fokus pada tugas pokoknya, yaitu menjaga kedaulatan negara, keutuhan wilayah NKRI, dan keselamatan segenap bangsa serta tumpah darah Indonesia,” tegasnya.

(Ayu Budiyanto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *