Siaran Sampit TV 24 Jam
Berita  

Pembukaan OSN, O2SN, dan FLS2N SD/MI Kecamatan Mentawa Baru Ketapang Resmi Digelar

Kotawaringin Timur, SAMPITTV.COM – Pelaksanaan Olimpiade Sains Nasional (OSN), Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), serta Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS2N) tingkat SD/MI Tahun 2025 di Kecamatan Mentawa Baru Ketapang resmi dibuka pada Sabtu, 26 April 2025. Kegiatan ini berlangsung meriah di halaman SDN 6 Mentawa Baru Hulu, Kabupaten Kotawaringin Timur.

SD Islam Baiturrahim Sampit turut serta dalam pelaksanaan pembukaan ini dengan antusiasme tinggi. Acara pembukaan dijadwalkan berlangsung dari tanggal 26 April hingga 3 Mei 2025. Para siswa dari SD Islam Baiturrahim Sampit berpartisipasi dalam berbagai cabang lomba, seperti Matematika, IPA, Karate, Pencak Silat, Pantomim, Kriya Anyam, Menggambar, serta Tari.

Baca juga Artikel ini :   Capaian 100 Hari Kerja Pemerintah, Jamkrindo Lakukan Penguatan Ekosistem Penjaminan Daerah

Acara pembukaan dipandu oleh MC Abdul Fuat, yang juga merupakan guru sekaligus wali kelas di SD Islam Baiturrahim. Semangat peserta semakin terpacu dengan dukungan langsung dari Kepala Sekolah SD Islam Baiturrahim, Yeyen Ariyani, S.Pd. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan rasa bangganya terhadap para siswa yang mewakili sekolah.

Baca juga Artikel ini :   Wujud Syukur Sambut HUT TNI Ke 79,Kodim 1015/Sampit Gelar Doa Bersama

“Kami sangat bangga atas partisipasi seluruh siswa. Teruslah bersemangat, jangan pernah menyerah. Tunjukkan kemampuan terbaik kalian, dan jadikan prestasi ini sebagai kebanggaan untuk diri sendiri, keluarga, sekolah, dan juga Kabupaten Kotawaringin Timur,” pesan Yeyen Ariyani, S.Pd.

Dengan semangat membara, seluruh siswa diharapkan mampu menunjukkan prestasi terbaik dalam ajang bergengsi ini, sekaligus mempererat persaudaraan antar sekolah se-Kecamatan Mentawa Baru Ketapang.

Baca juga Artikel ini :   Komandan Kodim 1015/Sampit Dampingi Rombongan Gubernur Kalteng Tinjau Situasi Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H

(Ayu Budiyanto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *